Kekuatan Paspor Indonesia di ASEAN Masih di Bawah Malaysia dan Brunei
Henley & Partners, perusahaan konsultan residensi, baru-baru ini memperbarui daftar Henley Passport Index mereka. Indeks ini menunjukkan peringkat pasporberdasarkan jumlah destinasi yang dapat diakses tanpa visa.
Peringkat indeks ini disusun mencakup 199 paspor global di seluruh dunia, termasuk Asia Tenggara (ASEAN). Per Juli 2024 lalu, Indonesia masih berada di posisi ke-68.
Kini, kita patut sedikit merasa senang, sebab peringkat kita naik ke posisi 65 dengan akses bebas visa ke 76 destinasi di dunia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian, Malaysia, hampir memasuki posisi 10 besar. Negara tetangga itu berada di peringkat ke-11 dengan bebas visa ke 183 destinasi, naik 2 peringkat dari sebelumnya di posisi ke-13.
Lalu, secara mengejutkan, Brunei juga mengalami kenaikan peringkat. Kini, Negara Kesultanan itu masuk dalam jajaran 20 besar-tepatnya di peringkat ke-19, setelah sebelumnya berada di urutan ke-22.
Namun, sayangnya akses bebas visa Brunei mengalami penurunan jumlah. Sebelumnya, memegang akses bebas visa ke 168 destinasi, kini hanya menjadi 166.
Di urutan ke-5 tertinggi se-Asia Tenggara, Negeri Gajah Putih Thailand mendapat peringkat ke-61, masih lebih baik dari Indonesia dengan menikmati akses bebas visa ke 82 destinasi.
Indonesia juga masih dikalahkan Timor Leste. Negara yang pernah menjadi bagian NKRI itu memiliki akses bebas visa ke 97 destinasi dan peringkatnya naik dari ke-55 menjadi ke-51.
Bagaimana dengan negara-negara lainnya di ASEAN? Kamu bisa melihat peringkat mereka selengkapnya di bawah ini.
Daftar terbaru peringkat paspor terkuat se-Asia Tenggara di dunia 2024.
1. Singapura, peringkat ke-1. Bebas visa ke 195 destinasi.
2. Malaysia, peringkat ke-11. Bebas visa ke 183 destinasi.
3. Brunei Darussalam, peringkat ke-19. Bebas visa ke 166 destinasi.
4. Timor Leste, peringkat ke-51. Bebas visa ke 97 destinasi.
5. Thailand, peringkat ke-61. Bebas visa ke 82 destinasi.
6. Indonesia, peringkat ke-65. Bebas visa ke 76 destinasi.
7. Filipina, peringkat ke-74. Bebas visa ke 67 destinasi.
8. Kamboja, peringkat ke-88. Bebas visa ke 53 destinasi.
9. Vietnam, peringkat ke-90. Bebas visa ke 51 destinasi.
10. Laos, peringkat ke-92. Bebas visa ke 49 destinasi.
11. Myanmar, peringkat ke-93. Bebas visa ke 46 destinasi.
(aur/wiw)相关推荐
- Kepala Daerah yang Menang Pilkada 2024 Bakal Dilantik di Jakarta, Begini Kata Tito
- India Ketar
- Tren Skincare Pria Makin Menanjak di Indonesia
- Antisipasi PHK Massal, Pemerintah Diminta Perkuat Perlindungan Buruh dan Deregulasi Industri
- Apa Itu Jam Koma Gen Z, yang Viral di Media Sosial?
- Harga Tiket Pesawat ke Malaysia buat Nonton MU Vs ASEAN All
- Air Putih Jenis Ini Jadi yang Terbaik buat Ginjal Menurut Dokter
- Livin by Mandiri Catat Kinerja Positif di Kuartal I 2025, Capai Transaksi hingga Rp1.070 Triliun